• Posted by : Unknown July 10, 2017

    Setiap pecinta kucing tentu ingin memiliki kucing yang sehat. Namun beberapa catlovers yang ingin mulai mengadopsi kucing tentu masih bingung bagaimana memilih anak kucing yang sehat. Cattery.co.id akan sedikit memberikan tips bagi catlovers bagaimana memilih kucing yang sehat.
    Pertama, adalah mantapkan diri dahulu apakah catlovers sudah siap memelihara kucing. Memulai memelihara kucing bukan hanya membeli kucing, memberi makan, lalu membuang/menjualnya ketika sudah bosan. Memelihara kucing tentu membutuhkan komitmen seumur hidup, karena berurusan dengan nyawa.
    Sebaiknya catlovers yang ingin mengadopsi kucing, pilih lah kucing yang masih kecil, agar kita bisa mulai membangun ikatan yang kuat dengan si kucing. Berapa umur kucing yang tepat untuk bisa kita mulai adopsi? Yaitu minimal umur 4 bulan. Karena kucing umur tersebut telah selesai periode menyusui dan telah divaksin dua kali. Pastikan breeder yang memiliki kucing tersebut memiliki buku vaksin, agar kita bisa mengetahui rutinitas jadwal vaksin dan pemberian obat cacing bagi si kucing.
    Bagaimana ciri-ciri kucing yang sehat? Kucing yang sehat adalah memiliki badan yang tidak kurus dan memiliki tulang yang besar serta berotot ketika kita memegangnya. Anak kucing jantan biasanya memiliki tulang dan otot yang lebih besar daripada betina.
    cats-dry-nose-800x800
    Hidung Kucing yang Sehat
    Kucing biasanya akan mengantuk setelah waktu makan, namun bila kucing mengajak kita main maka kita bisa mengetahui bahwa kucing tersebut memiliki tingkat sosial yang bagus. Kucing yang buruk tingkat sosialnya biasanya akan ketakutan dan lari bersembunyi ketika melihat manusia. Ketika kucing takut, ia akan menunjukkan posisi agresif dan mengeluarkan cakarnya. Kucing yang senang bermain menandakan bahwa ia sehat dan memiliki stamina yang bagus. Biasanya yang terjadi adalah bukan kita yang memilih kucing tersebut, namun kucing tersebut lah yang memilih kita untuk mengajak bermain dan berakhir dengan tidurnya si kucing di pangkuan kita.
    Selanjutnya adalah perhatikan kulit ujung hidung si kucing. Kucing yang sehat akan terasa sedikit hangat dan sedikit basah ketika dipegang hidungnya, namun jika terasa panas dan kering menunjukkan ada yang salah dengan kondisi kucing tersebut. Pola nafas kucing yang sehat haruslah dalam, teratur dan natural tanpa adanya serak dan parau. Mata kucing yang bagus adalah bersih dan terang tanpa ada noda, kemerah-merahan dan air mata pada matanya (kecuali beberapa jenis kucing muka rata seperti persian yang akan terus keluar air mata karena saluran air matanya pendek). Mulut kucing yang bagus akan berwarna merah jambu cerah tanpa ada noda dan bekas luka. Selanjutnya telinga kucing harus lah bersih bebas dari kotoran.
    1072252.large
    Mata Kucing yang Sehat
    Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah bulu kucing. Bulu kucing yang sehat akan hangat dan bersih tanpa ada parasit, bercak kasar dan luka. Jika kucing tersebut terkena kutu, biasanya akan meninggalkan kotoran seperti pasir di bulunya (selengkapnya baca http://www.cattery.co.id/10-tanda-kucing-terkena-kutu/). Lokasi yang biasa menjadi tempat bersarangnya kutu biasanya di bagian pangkal ekor, diantara tulang belikat, dibawah dagu, dan di ketiak kucing. Jika kucing tersebut telah masif terkena kutu, biasanya si kucing akan muram dan tidak aktif, dan juga mengindikasi bahwa kucing tersebut telah terinfeksi cacing.
    Tanda-tanda kucing terkena cacing adalah bulunya kasar dan perutnya kembung. Beberapa kasus kucing akan menunjukkan gejala anemia dan diare. Periksa dibawah ekor kucing untuk melihat noda dan tanda-tanda sakit, yang mengindikasikan bahwa kucing tersebut diare.
    cat-mouth-teeth
    Mulut Kucing yang Sehat
    Kucing yang sehat tentu membutuhkan perawatan dan makanan yang bagus dan tidak murah. Untuk sedikit info, biaya dua kali vaksin ketika kucing masih berumur dua dan tiga bulan sekitar Rp 400.000. Belum dihitung biaya perawatan induk dan anak kucingnya serta biaya makanan yang telah dikeluarkan oleh breeder. Jadi patut kita curigai jika ada breeder menawarkan biaya adopsi yang murah. Kami merekomendasikan untuk adopsi kucing dari cattery resmi yang terpercaya.

  • Copyright © 2013 - Nisekoi - All Right Reserved

    Kimpet Shop And Grooming Services Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan